HP Oppo Dibawah 2 juta dan Spesifikasinya
Bingung nyari ponsel yang seperti apa? Saat ini ada banyak ponsel android berbagai merek, Oppo, Vivo, Xiaomi, Samsung atau produk Apple dengan iPhone nya? Namun yang pasti kita membutuhkan HP dengan spesifikasi mumpuni yang dibandrol dengan harga termurah. Pada artikel kali ini kita akan berikan informasi mengenai HP Oppo dibawah 2 juta dan spesifikasinya.
HP Oppo dibawah 2 juta
Kenapa HP Oppo? Oppo sendiri bukanlah vendor sembarangan, merek Oppo menjadi salah satu merek terkemuka dunia untuk produk smartphone. Hingga saat ini Oppo terus berinovasi melahirkan berbagai macam ponsel dari berbagai segmentasi pasar, baik yang HP Oppo dibawah 2 juta dan spesifikasinya maupun kelas atas dengan segugang prestasi unggulannya. Lantas produk Oppo apa saja yang dibandrol dibawah 2 jutaan? Berikut ulasannya.
1. Oppo A16 3/32GB
HP Oppo dibawah 2 juta dan Spesifikasinya kali ini adalah Oppo A16 dengan kapasitas memori RAM 3GB dan memori internal 32GB. Secara teknis dari sisi kapasitas memori memang tergolong minimalis mengingat saat ini orang semakin mobile menggunakan ponselnya untuk segala kebutuhan multimedia. Tapi gak masalah bagi kamu yang menggunakan ponsel yang tidak terlalu aktif. Dengan harga Rp.1.999.000 saja maka ponsel ini sudah bisa kamu miliki. Lantas bagaimana spesifikasinya?
Selain dari kapasitas memorinya tersebut, Spesifikasi ponsel Oppo A16 yang dirilis Juli 2021 ini memiliki dimensi layar 6.52 inci dengan panel IPS-LCD. Untuk tampilan yang lebih jernih maka resolusinya sudah setara HD dengan 720 x 1600 pixels.
HP Oppo dibawah 2 juta dan Spesifikasinya inipun sudah berjalan pada sistem operasi android versi terbaru yakni 11 yang dikombinasikan dengan ntar muka ColorOS 11.1 yang khas dan menarik.
Sementara permesinannya, Oppo A16 dimotori oleh chipset besutan MediaTek MT6765G Helio G35 (12 nm) bertenaga Octa-core (4x2.3 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53). Kualitas gambar video maupun grafis juga cukup baik dengan dukungan kartu grafis PowerVR GE8320.
Pada bagian kamera, Oppo A16 mengusung tiga kamera belakang dengan kamera utamanya 13 MP berlensa wide yang didukung oleh f/2.2 dan sensor 1/3.06 inci PDAF. Kamera tersebut mendapat dukungan maksimal dari dua kamera 2 MP masing-masing adalah lensa makro dan kedalaman (depth). Disisi depan terpasang kamera 8 MP dengan kualitas selfie yang baik, apalagi resolusi video yang dihasilkan juga sudah setara Full HD 1080 pixel pada 30 fps.
HP inipun diperkuat baterai Li-Po Non-revovable 5000 mAh dengan daya tahan yang semakin lama. Maka cukup rasional untuk HP Oppo dibawah 2 juta dan Spesifikasinya ini kamu beli di tahun 2022 ini.
2. Oppo A15 2/32GB
Ponsel Oppo A15 bisa disebut sebagai ponsel jadul karena dirilis pada Oktober 2020 lalu. Namun hingga saat ini Oppo memang masih jarang merilis ponsel keluaran terbaru untuk kisaran harga dibawah Rp.2jutaan.
Setidaknya bagi sobat yang tidak terlalu membutuhkan ponsel untuk berbagai aktivitas berat an cukup untuk komunikasi saja termasuk di sosial media, maka HP Oppo dibawah 2 juta dan Spesifikasinya ini masih cukup layak dibeli.
Meski ponsel murah dan dibandro Rp.1,6 jutaan, ponsel ini sudah menggunakan layar yang cukup lapang yakni 6.52 inci IPS-LCD dengan resolusi 720 x 1600 pixels. Sementara permesinannya mengandalkan Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm) dengan CPU Octa-core (4x2.35 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53) dan kartu grafis PowerVR GE8320.
Dari sini sudah terlihat jika kualitas HP Oppo A15 ini sebenarnya masih cukup responsif andai saja kapasitas RAM diperbesar minimal 3 GB. Sayangnya untuk versi HP Oppo dibawah 2 juta ini memang hanya tersedia versi RAM 2 GB dengan memori internal 32 GB.
Pada bagian kamera terpasang 13 MP yang disandingkan dengan 2 MP kamera makro dan 2 MP kamera depth. Dibagian depan tersedia kamera 5 MP untuk kebutuhan selfie yang lebih luas.
Jika dibanding Oppo A16, kapasitas baterai Oppo A15 memang sedikit lebih kecil yakni hanya 4230 mAh menggunakan jenis Li-Po Non-Removable. Namun karena kinerja ponsel yang tidak terlalu besar maka kapasitas baterai tersebut sudah sangat cukup untuk mendukung akttivitas ponsel.
Kesimpulan HP Oppo dibawah 2 Juta dan Spesifikasinya
Itulah dua smartphone Oppo dibawah 2 juta dan spesifikasinya, bagaimanapun semakin mahal ponsel maka kualitas ponsel semakin baik terutama dari sisi spesifikasi. Meski begitu ponsel dengan kisaran harga 2 jutaan pun selalu memiliki kinerja yang cukup lumayan. Kita tunggu saja beberapa waktu kedepan kemungkinan besar Oppo akan merilis produk ponsel terbaru dengan kisaran harga yang sama.
Posting Komentar untuk "HP Oppo Dibawah 2 juta dan Spesifikasinya"